Cara Mengatasi Kelelahan Kronis di Tempat Kerja

Apakah kamu merasa pekerjaan yang kamu cintai malah membuatmu stres? Rasa lelah bergelayut saat beranjak ke kantor di pagi hari dan membuat energimu terkuras di malam hari? Bila demikian, mungkin kamu mengalami kelelahan terkait pekerjaan. Tapi, tak perlu cemas: ada tips sederhana yang bisa membangun kekuatanmu, mencegah kelelahan, dan membuatmu siap menghadapi tantangan ke depannya!

6 gejala kelelahan di tempat kerja

Mengenali gejala adalah langkah pertama untuk mengembalikan dirimu seutuhnya! Bila kamu menyadari sudah tidak melakukan yang terbaik di tempat kerja, maka penting untuk menelisik gejalanya lebih jauh. Baca selengkapnya apakah kamu mengenali salah satu gejala berikut ini:

  • Kamu mengalami masalah berkonsentrasi dalam periode waktu yang lama.
  • Kamu melewati banyak detail dan membiarkan kesalahan yang terjadi.
  • Kamu kesulitan mengikuti percakapan dan memusatkan perhatian saat rapat.
  • Kamu gegabah dalam mengambil keputusan
  • Kamu sulit menyerap, menganalisis, dan menyimpan informasi
  • Kamu jadi tertutup dan mudah tersinggung, sehingga membuatmu memiliki masalah di tempat kerja
kutipan menganali gejala

Nah, jika kamu mengalami kemiripan gejala di atas, ini saat yang penting untuk bertanya:

Mengapa aku merasa begitu lelah?

Setiap orang memiliki penyebab kelelahan kronis yang berbeda dan sering kali berhubungan dengan pekerjaan. Bicara soal kelelahan, tentunya semua orang sama-sama rentan akan hal ini di semua lini pekerjaan: pekerja kasar juga rentan mengalami kelelahan fisik, sementara pekerja kantoran bisa mengalami kelelahan mental. Lebih dari dua pertiga karyawan di Amerika Serikat dilaporkan mengalami gejala kelelahan. Simak beberapa penyebab kelelahan yang bisa dicegah:

  • Kamu sering menggunakan perangkat elektronik di malam hari, sehingga memengaruhi siklus tidur dan menambah beban pada mata yang sudah lelah dari pekerjaan di siang hari. Hal ini mungkin saja membuatmu kekurangan waktu tidur dan cenderung “balas dendam” tidur saat di akhir pekan ataupun kamu jadi tak nyenyak tidur.
  • Kamu membebani tubuh atau pikiran dengan pekerjaan ataupun tenaga tanpa henti, sehingga tubuh tak cukup beristirahat untuk mengumpulkan energi yang cukup. Lembur, jam kerja tidak teratur, shift malam, pekerjaan yang monoton, lingkungan kerja yang tidak kondusif, dan stres, semuanya dapat menyebabkan kelelahan konstan.
  • Pola asupan tidak seimbang atau makan tidak teratur. Kelelahan juga bisa terjadi ketika tubuh dehidrasi akibat terlalu banyak minum kopi dan kurang minum air putih. Selain itu, kekurangan vitamin dan mineral tertentu juga bisa menjadi penyebab kelelahan.

 

6 tips mencegah kelelahan di tempat kerja

Jangan khawatir, efek kelelahan bisa ditangani! Kamu hanya memerlukan perubahan gaya hidup lebih sehat secara bertahap untuk mengurangi stres dan kelelahan terkait pekerjaan. Baca selengkapnya untuk mengetahui 6 cara mengatasi kelelahan ekstrem.

Cara Mengatasi Kelelahan di Tempat Kerja

ikon tubuh manusia

Berlatih untuk mengistirahatkan tubuh dan pikiran.

ikon wajah senyum

Rilekskan pikiranmu yang lelah dengan humor.

ikon matahari

Nikmati sinar matahari!

ikon pekerja kantor

Buat suasana nyaman di meja kerjamu!

ikon wajah puas

Nikmati keseimbangan hidup dan pekerjaan yang sehat.

ikon piring dan peralatan makan

Makan sehat untuk hidup yang sehat.

  • Berlatihlah mengistirahatkan tubuh dan pikiran. Setiap jam, luangkan waktu satu menit meregangkan kaki dan berjalanlah. Menjauh sejenak dari tugas-tugas memang membuat tubuh dan pikiranmu lebih rileks, berjalan kaki juga bisa bantu mengembalikan energi mentalmu.
  • Bantu pikiranmu yang sedang penat untuk rileks dengan humor. Kamu juga bisa berbagi canda dengan rekan kerja. Hentikan pekerjaan sejenak, tertawa, atau bercanda dapat membantumu bebas dari stres.
  • Nikmati sinar matahari! Keluar kantor saat jam makan siang dan biarkan sinar matahari memberi dosis vitamin D yang dibutuhkan tubuhmu. Atau kamu juga mencari tempat untuk menikmati pemandangan terbuka seperti taman atau air mancur. Pemandangan tersebut dapat membantu mengurangi stres dan kelelahan mental.
  • Buat meja kerjamu nyaman! Pastikan kamu mengatur posisi duduk dan lingkungan di sekitar meja kerjamu nyaman, aman, ergonomis, ada sinar alami, juga aliran udara yang baik.
  • Nikmati kehidupan dan pekerjaan yang seimbang. Semestinya, pekerjaan tidak membuatmu mengalami kelelahan atau stres kronis. Jangan takut berdiskusi dengan atasan untuk mengurangi beban kerja guna mengurangi kelelahan.
  • Makan sehat untuk hidup yang sehat! Tubuhmu memerlukan “bahan bakar” yang dapat melepas energi positif. Selalu ingat untuk makan teratur, variasikan menu makanan, serta konsumsi vitamin dan mineral yang cukup. Kamu bisa mengonsumsi Berocca setiap hari agar bisa mendapatkan nutrisi penting untuk tubuh dan pikiranmu.

Jika kamu merasa kelelahan tetap ada meskipun sudah melakukan langkah-langkah cara mengatasi kelelahan di atas, cobalah berkonsultasi ke dokter.

Artikel ini ditinjau oleh:
Tim Konsultan Medis Medical Advisor Bayer Consumer Health Indonesia

Beli Berocca Online

Untuk menghemat waktumu, dapatkan tambahan tenaga dari Berocca secara online.

Beli Sekarang
Temukan

Hidup Penuh Energi

Sering merasa sangat kelelahan? Gali pengetahuan untuk mendapatkan energi lebih banyak. Pelajari tentang penambah energi alami untuk kebutuhan harianmu.